Terombang-ambing

Matius 14 : 24 – 25

“Perahu murid-murid-Nya sudah beberapa mil jauhnya dari pantai dan diombang-ambingkan gelombang, karena angin sakal. Kira-kira jam tiga malam datanglah Yesus kepada mereka berjalan di atas air.”

Pernah merasa terombang-ambing, tidak ada kepastian dan tidak bergerak ke mana-mana?

Mungkin kita mengalami apa yang para murid alami, sekalipun tidak berada dalam sebuah perahu, tetap dalam hal lain kehidupan.

Situasi terombang-ambing itu tidak menyenangkan : menguras tenaga tetapi tidak membuat kita bergerak ke satu tujuan pasti.

Dalam kondisi sedemikian, ingatlah Tuhan juga tidak suka kita terombang-ambing.

Ia bukanlah Allah yang senang melihat kita kebingungan, tanpa melakukan sesuatu untuk menolong kita dalam kejelasan.

Perhatikan, dikatakan Tuhan Yesus datang kepada mereka “berjalan di atas air”.

Apa yang membuat bingung dan seakan tak berdaya, itu ada di bawah pijakan telapak kaki Tuhan, ada di bawah kuasa Tuhan.

Hari ini, bawalah kebingungan dan situasi terombang-ambing kita kepada Tuhan.

Ceritakan dengan jujur tatkala kita tidak tahu apa yang harus dibuat atau mendapati situasi seakan melawan apa yang kita usahakan.

Sabar nantikan pertolongan Tuhan.

Ia selalu hadir bagi kita, peduli dan memberi kita kelegaan yang mengalahkan semua keterombang-ambingan yang kita alami!

Versi Audio

Leave a Reply