Amsal 10 : 31
“Mulut orang benar mengeluarkan hikmat, tetapi lidah bercabang akan dikerat.”
Orang yang hidup dalam hikmat Tuhan akan memiliki perkataan yang membangun dan mengarahkan orang lain ke jalan yang benar.
Ucapan mereka tidak mengandung kepalsuan atau kepura-puraan yang sebenarnya dimaksudkan demi kepentingan diri sendiri.
Mereka bisa dipercaya berintegritas dalam ucapannya, yang tidak akan berubah-ubah kebenarannya dalam situasi apa pun.
Semua ini bisa timbul karena hubungan yang berakar kuat dalam Tuhan mengalir keluar dalam ucapan bibir mereka yang memberkati.
Mereka selalu memastikan apa yang diucapkan, sudah dipikir baik-baik agar tidak sembarangan dan berakibat menjatuhkan kehidupan orang lain.
Mari, luangkan waktu untuk merenungkan firman Tuhan sebelum berbicara.
Berlatih berbicara dengan bijaksana dalam setiap situasi.
Jadilah teladan dalam komunikasi yang penuh kasih dan kebenaran.
Biarlah di posisi kehidupan apa pun, Tuhan memakai mulut bibir kita menjadi berkat hikmat yang memberkati siapa pun yang mendengarkan.
Dan menjauhkan kita dari lidah penipu yang membuat kita akhirnya kehilangan kepercayaan dan hormat dari orang lain!
Versi Audio